Indeks
Berita  

Dinsos Kapuas Gelar Rapat Kerja dan Halal Bihalal, Mantapkan Semangat Baru Pelayanan Sosial

Penulis : Suriyadi

Kapuas : pelitaprabu.com

 

Mengawali langkah baru pasca libur panjang Idulfitri 1446 Hijriah, Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, menggelar rapat kerja yang dirangkai dengan kegiatan Halal Bihalal, Rabu (9/4/2025). Acara penuh kehangatan ini berlangsung di Rumah Singgah Dinsos Kapuas, Desa Maluen, Kecamatan Basarang.

Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi dan saling memaafkan, tetapi juga dimanfaatkan sebagai momentum evaluasi menyeluruh atas capaian program-program sosial selama triwulan pertama tahun 2025. Dalam suasana penuh keakraban, jajaran Dinsos Kapuas menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kapuas, Yan Marto, SH, M.Hum, dalam sambutannya menekankan bahwa rapat kerja tersebut merupakan bagian dari strategi penguatan kinerja, sekaligus menjadi wadah refleksi dan penguatan sinergi antarpegawai.

Evaluasi program dan kegiatan agar berjalan optimal, sekaligus meningkatkan kekompakan, bersilaturahmi, saling memaafkan dengan semangat yang baru, ujar Yan Marto.

Ia juga menegaskan pentingnya kolaborasi dan koordinasi antarunit kerja di lingkungan Dinsos, agar setiap tantangan sosial dapat direspons dengan cepat dan tepat sasaran. Dengan semangat baru pasca Idulfitri, Yamato berharap seluruh elemen Dinsos mampu melayani masyarakat dengan hati dan penuh integritas.

Rangkaian kegiatan ini dihadiri oleh para pejabat struktural, staf, serta pelaksana program sosial seperti Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK), Sumber Daya Manusia Program Keluarga Harapan (SDM PKH), hingga anggota Taruna Siaga Bencana (Tagana). Mereka tampak antusias mengikuti acara sejak pagi hingga siang hari.

Dalam sesi rapat, dibahas berbagai capaian program sosial, mulai dari penyaluran bantuan sosial, pendampingan bagi keluarga rentan, penanganan bencana, hingga peningkatan kapasitas sumber daya manusia. Salah satu fokus utama adalah perluasan jangkauan Program Keluarga Harapan (PKH) serta kesiapsiagaan menghadapi potensi bencana di musim kemarau mendatang.

Acara ditutup dengan sesi Halal Bihalal yang diwarnai dengan saling bersalaman dan bermaafan antarpegawai, menciptakan nuansa kebersamaan yang kuat dan penuh kehangatan.

Dengan semangat baru pasca Idulfitri, Dinsos Kapuas menegaskan bahwa pelayanan sosial bukan sekadar pekerjaan birokratis, tetapi merupakan panggilan hati yang dijalankan dengan sepenuh jiwa demi mewujudkan masyarakat yang lebih sejahtera dan berdaya.***

Exit mobile version